4 Alasan Mengapa Kamu Harus Datang ke JFH

| Reading Time: 2 mins

Jakarta Fashion Hub (JFH) merupakan coworking space yang diinisiasi oleh Asia Pacific Rayon (APR). Sejak dibuka pada pertengahan tahun 2020 lalu, JFH telah menjadi wadah bagi para pencinta fesyen untuk berkreasi, belajar tentang fashion dan material kain, terutama untuk viscose rayon, sekaligus mendorong pertumbuhan industri tekstil dan fesyen Indonesia.

Menariknya lagi, JFH menjadi satu-satunya coworking space Jakarta yang memang menawarkan beragam fasilitas yang menunjang bisnis fashion, salah satunya adalah memiliki staf yang akan membantu memilihkan bahan yang cocok untuk desain kamu. Berikut empat alasan mengapa kamu harus datang ke JFH sekarang:

Pendaftaran Gratis

Sampai bulan Januari 2023 ini, Jakarta Fashion Hub sudah memiliki hampir 8.000 member. Untuk mendaftar sebagai member JFH sangat mudah dan—tentunya—gratis. Tak perlu ada biaya pendaftaran atau semacamnya. Member juga akan mendapatkan banyak sekali keuntungan, yakni mengikuti workshop serta webinar gratis, hingga dapat menggunakan fasilitas JFH hanya dengan membayar Rp50.000 per hari per orang.

Fasilitas Lengkap

Ruangan JFH berdesain Instagramable ini bisa menjadi coworking space terbaik karena memiliki beragam fasilitas menarik yang menunjang kreativitas para desainer fashion.

  • Area untuk membuat pola dan mesin jahit
  • Mini photo studio yang bisa dipakai untuk photoshoot dan foto produk
  • Fabric instalation yang memajang berbagai jenis kain viscose, sehingga, pengunjung bisa memegang langsung jenis kain yang mereka inginkan
  • WiFi
  • Mesin kopi, teh, dan beragam camilan

Mendukung Sustainable Fashion

Para pengunjung dapat memesan, membeli, dan menggunakan produk serat rayon di coworking space ini. Di sini, terdapat banyak pilihan warna hingga motif kain serat rayon yang dapat dijadikan bahan dasar pakaian. Produk serat rayon milik APR mendukung tren sustainable fashion karena dapat diperbarui dan mudah terurai.

Berkomitmen pada sumber bahan baku yang berkelanjutan dan pabrik yang efisien, produk APR memenuhi kebutuhan pelanggan, sekaligus juga memerhatikan kehidupan masyarakat sekitar. APR menjunjung tinggi prinsip tanpa deforestasi dan hanya menggunakan bahan baku yang berasal dari hutan yang dikelola secara berkelanjutan.

Bantu Kembangkan Bisnis Fashion

Sebagai coworking space Jakarta, Jakarta Fashion Hub hadir dengan harapan dapat mengembangkan bisnis fesyen bagi para pemula serta mendukung kesuksesan industri fesyen lokal. Pengunjung yang ingin memulai bisnis fashion, dapat berdiskusi dengan staf yang akan memilihkan bahan yang cocok. Setelah mereka bekerja sama dan memakai bahan viscose rayon, JFH langsung mendukung bisnis mereka secara penuh.

Mulai dari membuatkan fashion campaign, membantu pembuatan photoshoot, kemudian menggunggahnya di media sosial JFH, hingga menggelar virtual fashion show dan mengikuti acara fashion show. Selain itu JFH juga menghubungkan para desainer dengan fabric mills, sehingga mereka bisa mendapatkan bahan viscose rayon terbaik. Beberapa partner APR adalah everyday, BT Batik Trusmi, Oline Workrobe, FREDERIKA, bateeq hingga Geulis.

Menariknya lagi, JFH rutin menyelenggarakan webinar dan workshop untuk meningkatkan kemampuan para pemula di bidang industri fesyen dan tekstil. Berbagai informasi seputar fesyen akan dibahas melalui acara-acara tersebut. Tertarik berkunjung ke JFH? Yuk, daftar jadi member sekarang!

View more articles >